Olahraga

Cristiano Ronaldo Makin Gacor di Usia Senja, Hat-trick Ketiga dalam 7 Laga!

Cristiano Ronaldo – Dunia sepak bola kembali dibuat gempar oleh Cristiano Ronaldo. Kali ini, superstar Portugal itu kembali menunjukkan ketajamannya dengan mencetak hat-trick saat membantu Al Nassr mengalahkan Al Wehda dengan skor telak 6-0 di Saudi Pro League.

Ronaldo Memborong Setengah Gol Al Nassr

Bermain di King Fahd International Stadium, Ronaldo membuka keran gol Al Nassr pada menit ke-5. Dua gol tambahan kemudian ia ciptakan pada menit ke-12 dan 52. Ketiga gol tersebut membawa Ronaldo menjadi pencetak gol terbanyak di Saudi Pro League musim ini dengan 32 gol.

Tak hanya itu, hat-trick ini merupakan hat-trick ketiga Ronaldo dalam tujuh laga terakhir. Secara keseluruhan, Ronaldo telah mengoleksi 66 hat-trick sepanjang karirnya yang gemilang.

Al Nassr Masih Berburu Gelar Juara

Kemenangan atas Al Wehda membawa Al Nassr ke posisi kedua klasemen Saudi Pro League dengan 74 poin dari 30 laga. Mereka masih tertinggal 10 poin dari sang pemimpin klasemen, Al Hilal, yang telah memainkan 29 laga.

Meskipun peluang untuk meraih gelar juara semakin tipis, Al Nassr tidak akan menyerah. Mereka akan terus berjuang hingga akhir musim untuk meraih poin

Tinggalkan Balasan

Back to top button